Cegah Kerumunan 19 Titik WiFi di Klaten Dimatikan

  • 30 Mar
  • yandip prov jateng
  • No Comments

KLATEN – Sebanyak 19 titik wifi yang terpasang di sejumlah ruang umum dan taman terbuka hijau di Kabupaten Klaten dinonaktifkan hingga batas waktu yang belum ditentukan. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah kerumunan massa guna mencegah penularan virus corona.

 

Langkah tersebut sekaligus merupakan tindaklanjut dari instruksi Bupati Klaten, Sri Mulyani dalam Rapat Evaluasi Percepatan Penanganan Covid-19, Kamis pekan kemarin.

 

Tiga petugas teknis dari Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Klaten mematikan jaringan itu satu per satu mulai dari Taman Lampion Klaten, Jumat (27/3/2020).

 

“Ada 19 tempat stretgis yang jaringan wifinya mulai dinonaktifkan. Masing-masing Alun-alun Klaten 2 tempat, Stadion Trikoyo, Taman Lampion 2 tempat, Taman Gergunung, Makam Sunan Pandanaran. Kemudian, Taman Nartosabdo, Masjid Agung Al Aqsha Klaten, Taman Koplakan Andong, Taman Jatinom, Taman Country, Taman Pemda Klaten, Taman Perwari, Kodim Klaten, GOR Gelarsena dan Taman Kali Lunyu Klaten,” jelas Jimmy.

 

Menurut Jimmy, hal ini terpaksa diambil pemerintah untuk mencegah masyarakat beraktivitas di luar rumah, khususnya anak muda.

 

“Tinggal di rumah saja kecuali urusan penting dan mendesak itu lebih baik,” ujarnya.

 

Penulis : Joko Priyono dan Paidi

Editor : WH/Diskominfo Jtg

 

Berita Terkait