40 ORANG PEGAWAI BKPPD CILACAP LAKUKAN TES URINE

  • 19 Apr
  • yandip prov jateng
  • No Comments

CILACAP – Setelah sebelumnya melaksanakan tes urine bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Perumahan, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (Disperkimta) Kabupaten Cilacap, pada hari Selasa (17/4) BNN Kabupaten Cilacap menyelenggarakan tes urine bagi pegawai Badan Kepegawaian, Pendidikan, dan Pelatihan Daerah (BKPPD) Kabupaten Cilacap.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut kegiatan Pengembangan Kapasitas di Instansi Pemerintah dalam mewujudkan lingkungan kerja Instansi Pemerintah yang bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.

Kepala BNN Kabupaten Cilacap AKBP. Drs. Triatmo Hamardiyono, M.Si yang memimpin langsung kegiatan ini mengungkapkan bahwa BKPPD Kabupaten Cilacap merupakan Badan penyelenggara manajemen kepegawaian daerah yang salah satu misinya adalah mewujudkan peningkatan kualitas sumber daya manusia.

“Kualitas sumber daya manusia, khususnya bagi seorang ASN, dapat terwujud apabila ia bersih dari narkoba, dan kegiatan tes urine seperti ini kita harapkan dapat mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan kerja instansi Pemerintah”. Ungkap Triatmo.

 

Dari 40 sampel yang diambil didapati seluruhnya negatif dari narkoba.(widi_gs/kominfo)

 

Berita Terkait