PENYERAHAN SATU EKOR SAPI KURBAN KEPADA YAYASAN MASJID AGUNG

  • 31 Aug
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

TEGAL-Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1438 H, Pl.t Walikota Tegal Drs. HM. Nur Soleh, M.MPd menyerahkan satu ekor sapi untuk dikurbankan melalui Yayasan Masjid Agung Kota Tegal. Selain Plt. Walikota, Pemerintah Kota Tegal melalui Plt. Sekda Kota Tegal. Dyah Kemala Sintha, SH, MH, dan Ketua DPRD Kota Tegal H. Edy Suripno, SH.MH serta As OPS Kapolri, Irjen Pol. Drs. M. Iriawan  juga menyerahkan masing-masing satu ekor sapi kurban

Penyerahan dilakukan usai pelaksanaan sholat Idul Adha di Masjid Agung Kota Tegal kepada Pengurus  Yayasan Masjid Agung Kota Tegal H. Suwarso. disaksikan Plt. Sekda Dyah Kemala Shinta, SH.MH, Habib Thohir Al Kaff, segenap Jajaran Forkopimda dan seluruh Jajaran Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal, Senin (12/9).

Dalam sambutannya Plt.Walikota mengatakan Hari Raya Idul Adha merupakan hari yang bersejarah bagi umat manusia, karena Nabi Ibrohim, Siti Hajar dan Ismail telah meletakan dasar dasar keteladanan yang fundamental hingga kini masih bisa kita laksanakan yakni, pelaksanaan Ibadah Haji dan Penyembelihan Hewan Qurban.

“idul Qurban yang kita laksanakan pada hari ini merupakan sebuah pembelajaran penting dan bersejarah bagi umat muslim, dimana kita sebagai umat manusia dalam meraih ridho Allah SWT sudah sepantasnya meneladani sifat sifat yang dicontohkan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail,” tuturnya.

“Meskipun pengorbanan kita, tentunya tidak sebesar Nabi Ibrohim, tetapi kita dapat meneladani keikhlasannya,” tambah Nur Soleh.

Lebih lanjut Plt Walikota menyatakan terkait dengan kejadian yang menimpa Kota Tegal beberapa hari yang lalu. Terutama peristiwa hukum yang menyangkut Walikota Tegal, sebagai orang yang hidup di Negara hukum,kita percaya dengan proses hukum yang berlaku, “ Sebagai Pejabat Pelaksana Walikota Tegal saya memohon maaf kepada seluruh masyarakat Kota Tegal dan saya mengajak kepada segenap jajaran Pemerintah Kota Tegal dan seluruh masyarakat untuk tidak berlarut larut dengan kejadian ini,” tambah Plt. Walikota.

“ Pemerintahan harus tetap berjalan dengan baik, kita menatap ke depan dan menjadikan kejadian ini sebagai pelajaran terbaik,” ucap Plt. Walikota.

Dalam akhir sambutannya Plt. Walikota meminta kepada semua elemen masyarakat Kota Tegal untuk senantiasa mewariskan kepada generasi penerus kita rasa bangga sebagai bangsa Indonesia, rasa bangga dengan Kota Tegal.

Dalam keterangan yang disampaikan oleh pengurus Masjid Agung Kota Tegal tercatat jumlah hewan kurban yang terkumpul di Masjid Agung Kota Tegal tahun ini berjumlah 5 ekor sapi dan 68 ekor kambing. Daging hasil penyembelihan akan diserahkan kepada kaum duafa Kota Tegal melalui sistem pengambilan menggunakan kupon.

 

Berita Terkait